Ramallah-PIP: Front Rakyat Untuk Pembebasan Palestina menyerukan untuk menggalang perlawanan bersenjata di Tepi Barat, guna menghadapi kejahatan penjajah zionis dan para pemukim ektrimis zionis.
Anggota Front Rakyat, Dzul Fiqar Sawirju dalam keterangannya menyatakan, segenap faksi perlawanan harus menghadapi serangan pemukim zionis dan serbuan militer untuk melindungi rakyat Palestina dari arogansi zionis.
Menurutnya, perundingan dan kerjasama keamanan antara otoritas dan penjajah zionis membuat tanda berbeda dalam sejarah Palestina modern. Karena pihak Palestina sendiri yang menutupi kejahatan penjajah zionis di Tepi Barat, dan mengabaikan kemampuan rakyat Palestina melakukan inovasi baru mengahadapi penjajah, menghentikan proyek pemukiman zionis dan serangan ekstrimis pemukim yahudi. Dan di saat yang sama membiarkan penjajah zionis menumpahkan darah Palestina di segenap pelosok Tepi Barat dan Al-Quds.
Dalam keterangan persnya, Dzul Fiqor menyatakan sikap tegasnya menuntut dihentikannya perundingan berbahaya yang sama seperti perundingan Oslo antara otoritas dan zionis, serta menuntut dihentikannya kerjasama keamanan dengan penjajah. (qm)